Gawat...Calon Menantu Pak Kades Diculik Usai Foto Prewedding
Daftar Isi
Foto frewedding Misnayanti dan Ikshan Hamzah. |
INDOMETRO.ID - Samsuddin Bin Sappe (46) warga Jalan Sungai Citarum, Kabupaten Bone Suawesi Selatan melaporkan kasus dugaan penculikan anak gadisnya ke kantor Polisi.
Anaknya yang bernama Misna Yanti (21) telah diculik saat berada di kampusnya. Anak gadisnya yang berstatus mahasiswi semester 7 Ekonomi Bisnis, Fakultas Syariah diduga telah dibawa lari oleh kekasihnya. Dia dikabarkan menghilang dari kampus IAIN Bone.
Menghilangnya Misna ini baru ditahu oleh bapak korban Samsuddin pada Senin 24 September 2018 sekira pukul 22.00 wita kemarin.
BACA JUGA:
Samsuddin diberi tahu oleh Lina tante Misna bahwa dia melihat foto Misna di Facebook.
"Misna, di mana sekarang itu. Kenapa kita kasih pusing mama, pergi tidak bilang-bilang," demikian sebuah percakapan Misna dengan tantenya Lina seperti dilansir Okezone.com.
"Ibu tolong bu. Ibu ndak kutahu di mana ini. Ibu tanya mamaku, diambil orang. Ibu tolong kasian," begitu percakapan Misna bersama tantenya.
Setelah mendapat kabar kalau Misna hilang, Samsuddin bersama istrinya Hj Subaena, langsung mendatangi Kampus IAIN Bone.
Misna diketahui sebentar lagi akan mengakhir masa lajangnya bersama seorang pria asal Palakka, Bone. Namun, belum sampai pada hari bahagia itu, tiba-tiba Misna menghilang.
Atas kejadian itu pihak keluarga kemudian malapor ke kantor polisi.
Kapolres Bone AKBP Muhammad Kadarislam mengatakan membenarkan adanya laporan orang tua korban tersebut.
Atas kejadian tersebut Samsuddin merasa keberatan atas kelakuan Farhat dan melaporkan kejadian tersebut di Polsek Tanete Riattang guna penyidikan lebih lanjut.(rsky)
Posting Komentar