Seorang Penjual Jamu DItemukan Tewas Bersimpah Darah
Rumah korban diduga dibunuh |
Blitar, Indometro.id -
Seorang penjual jamu keliling di Blitar, Elvi Novianti (47), ditemukan tewas bersimbah darah. Mbok jamu tersebut diduga menjadi korban pembunuhan.
Dugaan pembunuhan menguat karena pada tubuh korban ditemukan sejumlah luka parah. Lukanya seperti luka akibat pukulan benda tumpul. Luka itu terdapat pada kepala, mulut dan telinga. Melansir dari detik.com, kamis(07/10/2021).
"Kalau dilihat lukanya, dugaan kuat korban pembunuhan. Tapi siapa pelakunya kami belum tahu," ujar Kapolsek Garum Iptu Burhanudin kepada detikcom, Kamis (7/10/2021).
Jenazah korban sendiri ditemukan pertama kali oleh anaknya, Rizaldi, sekitar pukul 01.00 WIB. Saat itu Rizaldi pulang dari bekerja ke rumahnya di Lingkungan Bence I Plosorejo, Garum, Kabupaten Blitar.
"Dini hari tadi sekitar pukul 01.00 WIB saat saksi pulang dari bekerja masuk rumah dan masuk kamar melihat ibunya sudah dalam keadaan tewas bersimbah darah. Banyak darah keluar dari mulut, telinga sebelah kiri, hidung, dan kepala samping kiri. Kami ke lokasi dan mengevakuasi jenazah ke RSUD Mardi Waluyo Kota Blitar," kata Burhan.
Dalam olah TKP, tim Inafis Polres Blitar menemukan beberapa barang milik korban. Di antaranya, KTP dan SIM suami korban, gunting warna oranye, baju batik warna ungu dan beberapa jenis obat penghilang rasa sakit yang dijual bebas di pasaran.
"Kami juga menemukan kayu penumbuk atau alu. Ada bekas noda merah telah mengering. Kami bawa ke labfor dulu apakah benda ini ada kaitannya dengan tewasnya korban," tandas Burhan.
(Detik.com)
Posting Komentar