Gabungan Komunitas Tulungagung Tanam Pohon di Selo Green Sanggrahan
Tulungagung,-Indometro,id-Tugu Lawang Nusantara bersama komunitas serahkan 100 Bibit dan pupuk organik kepada FORASTA Forum Alumni SMK Se-Tulungagung (FORASTA), Rabu (21/12).
FORASTA berencana gelar acara tanam pohon tanggal 24 Desember 2022 di wilayah Selo Green Desa Sanggrahan Kecamatan Boyolangu, Tulungagung.
Aris Susanto Humas Tugu Lawang Nusantara mengatakan tujuan penanaman pohon ini untuk mencegah erosi tanah. "Fungsi manfaat penanaman pohon dapat mencegah terjadinya erosi tanah yang bisa disebabkan oleh angin dan juga air hujan yang berturut-turut," katanya. "Sedangkan penggunaan pupuk organik supaya bisa menjaga kesuburan tanah," imbuhnya.
Aris berharap masyarakat terutama petani kembali lagi memakai pupuk organik agar struktur tanah tetap terjaga dan tidak rusak.
Sementara itu, Damar Selaku Wakil Ketua Umum Forasta menyampaikan untuk kedepannya akan mengedukasi anak sekolah supaya mencintai alam. "Kita ajak untuk lebih memperhatikan lingkungan dan perbanyak tanaman tegakan biar tidak terjadi longsor," ujarnya. "Seperti pohon alpukat, matoa, dan durian yang bisa juga diambil komoditi buahnya. Begitupun kedepan petani harus bisa kembali menggunakan pupuk organik," pungkasnya.
Posting Komentar