Peringati Hari Ibu, Momen Picu Semangat Sukseskan Pembangunan
OKI, Indometro.id-
Peringatan Hari Ibu ke-94 Tahun 2022 yang mengambil tema "Perempuan Berdaya Indonesia Maju" Dirayakan dengan semarak di Kabupaten OKI, Perayaan ini sebagai bentuk penghargaan yang tinggi bagi segenap perempuan di Indonesia yang sangat berperan dalam pembangunan di Indonesia.
"Sejak Kongres Perempuan pertama di Tahun 1928, yang menjadi tonggak perjuangan perempuan Indonesia, Perempuan Indonesia sudah sangat berperan dalam derap pembangunan. Peringatan hari ibu ini merupakan bentuk penghargaan dan apresiasi kita kepada kaum Perempuan di Indonesia yang telah berjuang dari masa ke masa" Ujar Ketua TP PKK Kabupaten OKI Selaku Penasehat Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten OKI Hj. Lindasari Iskandar, SE dalam sambutannya pada peringatan Hari Ibu ke-94 tingkat Kabupaten OKI yang dilaksanakan di Pendopo Kabupaten OKI, Selasa (20/12)
Momentum peringatan hari ibu ini diharapan memberikan pengertian di masyarakat bahwa kaum perempuan juga memiliki hak dan kemampuan yang sama dengan kaum laki-laki jika diberikan kesempatan
"Melalui peringatan ini diharapkan membawa pengaruh positif bagi perempuan dan masyarakat yang terdorong untuk selalu menghargai hak-hak perempuan. Hal ini membuktikan bahwa perempuan jika diberikan peluang dan kesempatan mampu meningkatkan kualitas hidupnya secara mandiri" Pungkas Lindasari di hadapan seluruh Gabungan Organisasi Wanita se-Kabupaten OKI
Dalam acara peringatan Hari Ibu ke-94 tingkat Kabupaten Ogan Komering Ilir ini digelar berbagai macam kegiatan sehingga sangat semarak diantaranya lomba suami merias istri, lomba merangkai buket sayur hingga seminar
Pasangan suami istri yang merupakan para Kepala OPD di Lingkungan Pemkab OKI bersama istri tampak duduk berhadap-hadapan. Terlihat semangat dari mereka ketika juri memulai aba-aba dimulainya lomba.
Sementara itu Bupati Ogan Komering Ilir H. Iskandar, SE sangat mengapresiasi Gerakan Perempuan dan seluruh perempuan di Kabupaten OKI yang telah banyak memberikan sumbangsihnya membantu pemerintah dalam mensukseskan pembangunan
"Perempuan dalam berbagai dimensi kehidupan berbangsa dan bernegara juga mampu menjadi motor penggerak dan perubahan. Kaum laki-laki tidak akan bisa berdiri sendiri tanpa adanya kaum perempuan, bahu-membahu saling membantu dalam pembangunan di OKI. Hal ini seiring dengan tema Peringatan Hari Ibu pada tahun ini, Perempuan Berdaya Indonesia Maju" Ungkap Bupati Iskandar
Bupati Iskandar menambahkan bahwa tema peringatan hari ibu tahun ini sangat bersesuaian dengan Visi Kabupaten Ogan Komering Ilir
"Perempuan berdaya akan menjadi pendorong terwujudnya peningkatan kualitas hidup perempuan yang kemudian dapat mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas sesuai dengan Visi Kabupaten Ogan Komering ilir yaitu terwujudnya Masyarakat OKI yang lebih maju, mandiri dan sejahtera berlandaskan iman dan taqwa" Pungkasnya
Posting Komentar