SMAN 1Ngunut Resmi di Jabat Agung Ismiiharto
Tulungagung,-Indometro.id- SMAN 1 Ngunut Tulungagung menggelar tasyakuran penetapan kepala sekolah, Selasa siang (27/12). Setelah hampir satu tahun menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) akhirnya Agung Ismiharto, S.Kom, M.Pd resmi menjabat kepala sekolah definitif di SMAN 1 Ngunut. Sebelumnya Agung Ismiharto menjabat kepala SMAN 1 Rejotangan.
Hadir dalam acara tersebut Riris Etikasari, S.Pd kasi SMA Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Tulungagung Trenggalek, Kepala SMAN 1 Rejotangan beserta rombongan, Ketua Komite, Kepala Desa Sumberingin Kidul, dan seluruh guru beserta staf SMAN 1 Ngunut.
Agung Ismiharto dalam sambutannya mengatakan sangat berterima kasih kepada keluarga SMAN 1 Rejotangan karena sudah mengantar dirinya ke SMAN 1 Ngunut. "SMARETA dan SMANUSA ini harus terus menjadi saudara, karena kalau dulu selalu satu rayon pada saat PPDB," kata Agung. "Sekarang ini tidak ada rayon tetapi zonasi, makanya saya berharap SMARETA dibawah Pak Wawan akan semakin jaya, bisa bersaing dengan sekolah lainnya," imbuh Agung.
Agung berharap kepada keluarga besar SMAN 1 Ngunut untuk ke depan bisa bersama-sama melayani masyarakat. "Untuk teman-teman di SMANUSA sendiri, semoga kedepan nanti kita bisa bersama-sama melayani masyarakat sekitar di dunia pendidikan," tutup Agung.
Sementara itu Riris Etikasari, S.Pd kasi SMA Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Tulungagung Trenggalek menyampaikan ucapan terima kasih kepada keluarga besar SMAN 1 Rejotangan karena sudah mendampingi Agung Ismiharto. "Kami menyampaikan terima kasih, terutama kepada SMAN 1 Rejotangan karena sudah mendampingi Pak Agung selama 2,5 tahun, membangun SMAN 1 Rejotangan dan juga menghasilkan banyak prestasi," papar Riris. "Semoga silaturahim Pak Agung dan SMAN 1 Rejotangan tetap terjalin dengan kebersamaan yang sudah berjalan selama 2,5 tahun," lanjutnya.
Riris juga memberikan ucapan selamat kepada SMAN 1 Ngunut karena sudah mempunyai kepala sekolah definitif. "Mudah-mudahan dengan di tetapkannya Pak Agung sebagai kepala sekolah definitif, akan lebih total lagi mengembangkan SMAN 1 Ngunut dan bisa menghasilkan karya yang melebihi selama menjabat sebagai Plt," tuturnya. "Kami percaya itu tidak lepas dari dukungan komite, bapak ibu guru dan semua warga SMAN 1 Ngunut," pungkasnya.(AG
Posting Komentar