Polsek Tebing Tinggi Imbau Warga Sampaikan Informasi Jika Ada Gangguan Kamtibmas
Daftar Isi
Tebing Tinggi, Indometro.id -
Personel Bhabinkamtibmas Polsek Tebing Tinggi Polres Tebing Tinggi Bripka Elpin Malau SH menyambangi dan mengimbau warga untuk tidak sungkan-sungkan menyampaikan informasi jika ada terjadi gangguan kamtibmas maupun tindakan kriminal lainnya di Desa Naga Kesiangan Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Serdang Bedagai yang termasuk wilayah hukum Polres Tebing Tinggi, Sabtu (7/1/2023).
Dalam keterangannya, Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto menyampaikan bahwa petugas memberikan pesan - pesan kamtibmas kepada warga masyarakat manakala mendapati atau mengetahui perihal gangguan kamtibmas di wilayah tempat tinggalnya agar segera menyampaikan kepada Bhabinkamtibmas.
"Hal ini sebagai wujud kebersamaan Polri bersama seluruh lapisan masyarakat," tandasnya.
(AS/IY)
Posting Komentar