Dinas Sosial Aceh Utara Salurkan Bantuan kepada Korban Angin Puting Beliung di Dua Titik
Aceh Utara, indometro.id - Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos PPPA) kabupaten Aceh Utara menyerahkan bantuan masa panik kepada korban musibah angin puting beliung di kecamatan Muara Batu dan Dewantara, pada Senin, 12 Juni 2023.
Kejadian yang terjadi pada Sabtu (10/6/2023) sekitar pukul 20.00 WIB. Akibatnya enam ruko dan rumah warga rusak diterpa angin kencang. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa, namun untuk kerugian materil.
"Setelah mendapat laporan dari lapangan, petugas kita turun untuk mendata, setelah data diperoleh, tim langsung turun menyalurkan bantuan masa panik,”kata Kepala Dinas Sosial PPPA Aceh Utara Fuad Mukhtar dalam siaran persnya, Seni. (12/6/2023) sore.
Dia merincikan lokasi penyaluran bantuan masa panik di Kecamatan Muara Batu, yakni kepada keluarga Husaini, warga Gampong Kambam yang atap rumahnya rusak berat.
Kemudian, Dinas Sosial menyerahkan bantuan kepada enam kepala keluarga di Gampong Keude Bungkaih. Rumah toko (Ruko) keenam warga tersebut rusak pada bagian atap diakibatkan oleh angin kencang.
Keenan ruko yang rusak tersebut milik M Rafi, Zulbahraini, Hermansyah, Ishadi, Zulkifli M Zein, dan Faisal Ibrahim.
Di kecamatan tersebut, Dinas Sosial juga menyerahkan bantuan kepada keluarga korban tenggelam yaitu Muhammad Fajar (19) warga Gampong Meunasah Drang, Kecamatan Muara Batu. Korban terseret arus saat mandi di laut, dan ditemukan meninggal dunia pada Kamis, 8 Juni 2023.
Selain itu, tambah Fuad, lokasi selanjutnya ke kecamatan Dewantara dan Sawang. Di Dewantara, sebuah rumah berkonstruksi kayu milik Helmiadi, warga Dusun Teupin, Gampong Lancang Barat, Kecamatan Dewantara, rusak pada bagian atap disebabkan angin kencang pada Sabtu (10/6/2023).
Masih di desa yang sama di Dusun Tanjung, Dinas Sosial juga menyalurkan bantuan masa panik kepada Zulkifli, yang rumahnya juga mengalami kerusakan di bagian atap akibat angin kencang.
Fuad Mukhtar, berharap kejadian ini tak terulang lagi. Oleh karenanya, agar seluruh masyarakat meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan untuk mengantisipasi kemungkinan terburuk yang bisa saja terjadi di musim hujan.
"Dengan bantuan tersebut diharapkan meringankan beban korban dan keluarganya yang sedang ditimpa musibah,"harapnya.
Adapun bantuan yang diserahkan tim Dinas Sosial yang terdiri dari Tagana, TKSK, dan pilar sosial lainnya berupa tikar, kasur, family kit, serta Sembako.
Posting Komentar