Sambut HUT Bhayangkara ke-77, Polres Tebing Tinggi Gelar Donor Darah
Daftar Isi
Tebing Tinggi, Indometro.id -
Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-77, Polres Tebing Tinggi menggelar kegiatan bakti kesehatan melalui donor darah yang diselenggarakan di Lapangan Multi Fungsi Polres Tebing Tinggi, Kamis (15/6/2023).
Kegiatan donor darah tersebut mengusung tema "Polri Presisi Untuk Negeri Pemilu Damai Sejahtera Menuju Indonesia Maju" yang dihadiri Kabag Ops Polres Tebing Tinggi Kompol Yengki Deswandi SH, Kabag SDM Kapolres Tebing Tinggi Kompol Zulham S.H.MH, Kasat Samapta polres Tebing Tinggi Kompol Ahmad Yani.
Tampak juga, Kapolsek Padang hulu Tinggi AKP Bringin Jaya, S.H,.M.H, Kapolsek Dolok merawan AKP Suryanto Pinem, Kapolsek Tebing Tinggi AKP Maruli Simanjorang S.H.MH, KBO Sat Intelkam Polres Tebing Tinggi Iptu Rudi Asman, KBO Narkoba Iptu Haris Darma Barus S.H, 82 personel Polres Tebing Tinggi dengan Nomor : Sprint/ 1629/IV/Kep/2023. Tertanggal 15 Juni 2023, Ibu ibu Bhayangkari ranting Polres Tebing Tinggi dan petugas PMI Tebing Tinggi.
Terpisah, Kadi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto menyampaikan kegiatan bakti kesehatan donor darah adalah dalam rangka menyampaikan HUT Bhayangkara ke 77 Polres Tebing Tinggi.
"Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Multi fungsi Polres Tebing Tinggi dalam keadaan aman dan baik serta disambut antusias oleh segenap personel Polres Tebing Tinggi," katanya.
(AS/IY)
Posting Komentar