Personel Polsek Sipispis Monitoring Penyaluran Beras di Kantor Desa Nagaraja

Daftar Isi


Tebing Tinggi, Indometro.id -

Personel Polsek Sipispis Resor Tebing Tinggi melakukan monitoring dan pengawalan atas penyaluran bantuan pangan cadangan beras Tahap II Tahun 2023 Kecamatan Sipispis bantuan dari Badan Pangan Nasional sebanyak 10 Kg/KPM yang dilaksanakan di Aula Kantor Desa Nagaraja Kecamatan Sipispis Kabupaten Serdang Bedagai, Kamis (28/9/2023).

Kegiatan ini dilaksanakan Bhabinkamtibmas Polsek Sipispis Aiptu Iwan Kukuh Santoso dan Bripka M Situmorang dengan melaksanakan pengamanan penyaluran bantuan pangan yang mendapat bantuan beras sebanyak 735 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan rincian 7 Desa yang ada di Kecamatan Sipispis. 

Untuk Desa Maria Nagur 109 KPM, Desa Rimbun 181 KPM, Desa Nagaraja 117 KPM, Desa Tinokkah 153 KPM, Desa Nagurpane 38 KPM, Desa Parlambean 15 KPM dan Desa Bajadolok 122 KPM.

Hingga kegiatan berakhir, penyaluran beras berlangsung aman dan terkendali. 


(AS/IY)



Posting Komentar



#
banner image