Hari Kesadaran Nasional di SMK Negeri 1, Plt Kapolsek Rambutan Pimpin Upacara
Daftar Isi
Tebing Tinggi, Indometro.id -
Plt Kapolsek Rambutan AKP Rustam Efendi selaku pembina upacara memimpin pelaksanaan Upacara Hari Kesadaran Nasional bertempat di SMK Negeri 1, Jalan Letda Sujono Kota Tebing Tinggi, Selasa (17/10/2023) sekitar pukul 08.00 WIB.
Dalam amanatnya Plt Kapolsek Rambutan AKP Rustam Efendi mengatakan kepada para pelajar agar patuh dan taat kepada kedua orang tua dan guru yang ada disekolah, kerjakan tugas tugas sekolah. Selain itu agar masalah bully atau persekusi disekolah tidak ada lagi,karena saat ini banyak pelajar dari tingkat SD, SMP dan SMA sederajat yang menjadi korban bully. Diharapkan juga peran serta dan pengawasan dari tenaga pengajar untuk ditingkatkan.
"Agar pelajar tetap mematuhi peraturan berkendara dalam menggunakan sepeda motor dengan menggunakan helm pada saat berkendara, tidak balap liar karena saat ini jasa raharja tidak akan mengeluarkan asuransi jiwa jika korban kecelakaan tidak memiliki SIM", ucap Plt Kapolsek Rambutan.
"Selain itu agar para pelajar untuk menjauhi penyalah gunaan narkoba, serta rajin belajar dan berdoa agar kedepannya bisa sukses dan berguna bagi nusa dan bangsa", sambungnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut Plt Kapolsek Rambutan AKP Rustam Efendi, Bhabinkamtibmas Aiptu Adamsyah, Guru SMK Negeri 1, dan para pelajar.
(AS/IY)
Posting Komentar