Jambore Posyandu Tingkat Kecamatan Lumbung "Berikan Pelayanan Ke Masyarakat
Ciamis-Indometro. Id
Kegiatan Jambore Posyandu di Tingkat Kecamatan Lumbung,sebetulnya yang paling utama adalah, mengapresiasi kinerja daripada para kader Posyandu ,Sekecamatan Lumbung yang mana selama ini dan kedepannya bisa terus memberikan kontribusi nyata,memberikan bantuan ,baik lahir,b atin termasuk morilnya
Hal itu disampaikan Dr Acep Zaeni Irpan Hilmi Kepala UPTD Puskesmas Kecamatan Lumbung Kabupaten Ciamis di acara jambore Posyandu tingkat kecamatan lumbung, bertempat di ruang lingkup Puskesmas Lumbung pada sabtu 21/10/2023.
"Dalam membantu kinerja Dinas kesehatan unit puskesmas,dalam pelaksanaan Posyandu sehingga Pelaksanaan Posyandu ,bisa terjembatani dengan banyak kader Posyandu,untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat memberikan Pos keliling ,penyuluhan, meskipun kelihatan itu hal-hal yang kecil tetapi bagi kami justru memberikan manfaat yang sangat besar tutur Acep.
"Untuk Persentase Stunting "dia" mengatakan ,sejujurnya meskipun belum melihat persentasenya tapi Insyaaloh" di lingkup Kecamatan Lumbung tidak terlalu besar dan mudah -mudahan untuk kedepan kita bisa berjibaku ,bisa berkolaborasi menuntaskan Stunting, tapi yang perlu di ingat adalah Stunting itu tidak bisa di tuntaskan oleh petugas kesehatan sendiri ,tetapi berbagai sektor, termasuk peran serta orang tua.
Acep berharap dalam hal ini orang tua bisa menambah pengetahuan tentang bagaimana sehat, bagaimana menyehatkan Keluarga, menyehatkan anaknya ,seperti halnya jangan terlalu membebaskan anak untuk jajan ,sehingga untuk masukan Giji yang memang teruji yang di perlukan oleh anak itu sendiri jadi terlewatkan "Pungkasnya.
(Lili Romli )
Posting Komentar