Warga Mulai Resah, Berdalih Penataan Lahan Aktivitas Penambangan Semakin Ugal Ugalan

Daftar Isi





Boyolali-Berdalih Penataan Lahan aktivitas pertambangan (Galian C) pasir dan tanpa izin masih marak beraktivitas di sejumlah titik lokasi yang tersebar di Kabupaten Boyolali.

Perihal maraknya aktivitas penambangan tersebut, wartawan mencoba menemui Kades Dlingo Mojosongo Kabupaten Boyolali,  Mujiono namun yang bersangkutan tidak berada ditempat.

Akibat maraknya aktivitas penambangan yang diduga ilegal itu membuat warga semakin resah dengan kondisi lingkungannya. Jalan aspal perkampungan yang dilewati bertabur tanah, pasir dan debu yang bisa membahayakan pengendara lainnya serta pedagang kaki lima yang dirugikan karena debu beterbangan akibat truck kecil hingga besar bermuatan pasir tidak bersih dan tidak ditutup terpal.

Curhatan Beberapa warga yang minta namanya dirahasiakan mengungkapkan warga Gunungsari lama lama bisa berontak karena sesua musyawarah di kantor desa itu hanya dilakukan penataan lahan dengan luas tertentu tapi ini sudah merambah ke timur karena tanah yang digali ada kandungan pasirnya dan kami sudah tidak tahu kemana lagi kami akan mengadu, " papatrnya.

Menurut salah seorang perangkat desa, "  bahwa lokasi galian itu pernah didatangi Dispermades dan DLH bahkan dari Polda Jateng juga pernah kesitu tapi sampai saat ini galian ini masih terus beroperasional dan kami tidak tahu apa yang kami lakukan. "

"Memang sosialisasi kegiatan penambangan sudah dilakukan tapi hanya penataan lahan dengan luas tertentu, tapi kalau penambangan meluas itu sudah diluar konteks sosialisasi saat itu. Karena pemerintah Desa tidak mempunyai kewenangan untuk memberi izin, karena untuk penerbitan izin Galian C itu tentu dilakukan oleh Pemerintah Daerah atau  Gubernur, " paparnya.

Hernan tidi

Posting Komentar



#
banner image