Turnamen Sepak Bola MARINI YULIANA HB.ST& NNB labuan Rasoki

Daftar Isi

Indometro.id. Padangsidimpuan – Bertempat di lapangan sepak bola Desa Labuhan Rasoki, kecamatan Padangsidimpuan Tenggara,Kota Padangsidimpuan , berlangsung pembukaan turnamen sepak bola Marini Yuliana HB.ST & NNB Labuhan Rasoki CUP I, Minggu (10/12/2023).

Turnamen dibuka langsung Marini Yuliana HB.ST yang di ketahui merupakan Politisi Perempuan partai golkar dan juga caleg DPRD kota Padangsidimpuan 2 Nomor urut 3.

Kegiatan tersebut turut hadir Tokoh Masyarakat,Alim Ulama ,Naposo Nauli Bulung (NNB),Masyarakat sekitar.


Panitia Pelaksana Turnamen Lian Panggabean SH, kegiatan ini diikuti oleh 22 Team dan direncanakan turnamen berjalan satu bulan kedepan.

“Hari ini kita mengadakan turnamen sepak bola yang peserta nya kurang lebih sebanyak 22 Team, dan kegiatan ini dalam rangka menggaungkan kembali sepak bola usia dini umur 14 tahun kebawah“ ucap Lian.

Pembukaan Turnamen ditandai tendangan pertama langsung dilakukan oleh Marini Yuliana HB.ST didampingi Bpk.H.Sirait,panitia dan relawan.

Dalam sambutannya, Marini Yuliana mengatakan NNB Labuhan Rasoki datang kepada Saya mengajukan kegiatan sepak bola usia dini yang bekerjasama dengan sekolah Swasta Labuhan Rasoki dan saya sangat merespon kegiatan ini, berpesan agar semua team bermain sportif.

” Selamat bertanding, bermainlah dengan Sportif, turnamen ini bukan semata-mata mengejar juara, tapi yang lebih penting adalah silaturahminya, dan tentu dalam rangka ikut menggerakkan program pemerintah yakni memasyarakatkan Olahraga dan mengolahragakan masyarakat” tuturnya.

Lanjut Marini, mengucapkan terima kasihnya pada penyelenggara dan peserta turnamen ,Tokoh Masyarakat serta masyarakat sekitar yang mendukung kegiatan ini.

” terimakasih pada seluruh club,sekolah yang telah mengirimkan teamnya untuk ikut turnamen ini. Dan ini adalah langkah awal, semoga kedepannya turnamen ini terus di laksanakan, sehingga potensi-potensi sepakbola di wilayah kita bisa terangkat, bibit-bibit muda bisa kita gali, dan muaranya adalah para pemuda kita jauh dari perbuatan dan hal-hal negatif” tutupnya.

Posting Komentar

Follow Yuk!

@indometromedia
banner image