Babinsa Koramil 418-08/Sako Menghadiri Undangan Pelantikan PTPS

Daftar Isi
PALEMBANG, INDOMETRO.ID – Babinsa Koramil 418-08/Sako Kodim 0418/Plg  menghadiri undangan Pelantikan dan Pembekalan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Se-Kecamatan Sako untuk Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024 di Graha Metasari jalan Anggrek Raya RT.04 RW.02 Kelurahan Sialang Kecamatan Sako. Senin, 22/01/2024


Hadir pada acara Pelantikan PTPS Se-Kecamatan Sako, Camat Sako Dr. Amiruddin Sandy, S.STP, M.Si, Danramil 418-08/Sako yg diwakili oleh Peltu Firyadi, Kapolsek Sako yg diwakili oleh Aiptu Agustian, Kanit Intel Polsek Sako Ipda Komaruddin, Para Lurah jajaran Kecamatan Sako, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Se-Kecamatan Sako, Ketua PPK Kecamatan Sako, Ketua Panwascam Sako Maulana Novriansyah, Sekretaris Panwascam Sako Adeli, S.Sos, M.Si, Para Ketua PPS Se-Kecamatan Sako, Anggota PTPS Se-Kecamatan Sako.

Kegiatan tersebut diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Bawaslu, dilanjutkan Pembacaan Surat Keputusan oleh Sekretariat Panwascam, Pelantikan anggota PTPS dan Pengambilan Berita Acara Penyumpahan dan Janji aggota PTPS, Penandatanganan Fakta Integritas. Kemudian kata Sambutan dari Ketua Panwascam Sako dan Sambutan Camat Sako, dan di tutup dengan doa.


Adapun anggota PTPS yang dilantik berjumlah 313 orang yang terdiri dari ,Kelurahan Sako : 129 org,Kelurahan Sako baru : 39 org ,Kelurahan Sukamaju : 87 org,Kelurahan Sialang. : 58 org
Dengan dilantik dan disumpahnya anggota PTPS Kecamatan Sako ini, maka resmi telah terbentuk Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Kecamatan Sako yang merupakan ujung tombak pengawasan dalam pelaksanaan Pemilihan Umum serentak tahun. 2024.

Selama pelaksanaan Pelantikan dan Pengawas Tempat Pemungutan Suara ini berjalan dengan tertib dan hikmat, lancar dan aman. Acara dilanjutkan dengan pembekalan kpd PTPS dari Panwascam Sako.


Laporan : Jhon Heri

Posting Komentar



#
banner image