Camat Bangodua Buka Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPSHP Tingkat Kecamatan

Daftar Isi

Indramayu,Indometro.id

Demi kelancaran dan suksesnya Pemilu 2024, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) bangodua menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) Daftar Pemilih Sementara (DPS), acara penghitungan C-Hasil di gelar di sekretariat PPK kecamatan bangodua


Dalam acara Kegiatan rapat pleno tersebut pada 18/2/2024 pembukaan acara oleh Camat bangodua RM,Wahyu Adhiwijaya S.STP., M.Si,  dihadiri Komandan Rayon Militer (Danramil)Kapt czi Samsudin., Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Tukdana Iwa Mashadi AKP,  Trantib bangodua MP Eko febiyanto s.ip, Ketua PPK Budi Haris S.pd.i  beserta jajaran, Panwaslu Kecamatan dan Desa, Panitia Pemungutan Suara (PPS) tingkat desa dan unsur lainnya.

Camat Bangodua Wahyu, ketika ditemui media indometro.id diruang kerjanya dalam arahannya mengatakan "bahwa rapat pleno terbuka bukan hanya di Kecamatan bangodua, tapi di berbagai kecamatan seluruh kabupaten indramayu.


Menambahkan "Pemerintah kecamatan Bangodua sangat mengapresiasi kinerja PPS dan PPK kecamatan bangodua yang sudah melaksanakan perbaikan data pemilih di tingkat desa dan kecamatan Bangodua khususnya.. Ujarnya

"Kapolsek Tukdana Iwa Mashadi AKP berikan tanggapan dan saran "bagi penyelenggara PPK dan para saksi presiden dan wakil presiden serta  semua saksi caleg ikuti aturan jangan buat gaduh kalau ada kesalahan dalam penghitungan C-Hasil berikan komentar yang bagus dan mengarah agar gelar acara rekapitulasi penghitungan C-Hasil semua berjalan sesuai Aman damai," singkatnya, senin (19/2/2023).


Sementara itu, Danramil 16/06 Tukdana  Kapt czi Samsudin. mengatakan "kami sebagai aparat penegak hukum dijajaran TNI mengimbau kepada Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang sudah melakukan pendataan diseluruh tingkat desa, agar pendataan yang dilakukan sesuai dengan regulasi yang ada sehingga tidak muncul konflik sosial serta konflik ketidak nyamanan  kepada masyarakat agar nanti rekapitulasi hitung C-Hasil berjalan aman. 

"Sebab, jika ada pemilih yang berhak memilih tidak terdata maka bisa menimbulkan persoalan. Semula kecil tapi akhirnya bisa menjadi besar, jadi kami dari TNI dan kepolisian selalu siap siaga gudang penyimpanan kotak suara pemilu 2024 agar kenyamanan terjaga penuh, Jelasnya.. saat kegiatan berlangsung penghitungan C-Hasil di kantor PPK desa Wanasari bangodua. Ujarnya


Ketua Panwaslu Kecamatan bangodua budi menyampaikan PPK dan anggotanya sangat berterima kasih pada seluruh penyelenggara Pemilu terutama PPS di tingkat desa yang sudah melaksanakan pencoblosan ditiap TPS masing-masing. 


“Diakhir pencoblosan ditiap masing-masing TPS sudah selesai kini tinggal rekapitulasi hitung C-Hasil Dan Alhamdulilah di tangan PPS dan PPK kualitas penyelenggaraan Pemilu dapat terselenggara dengan baik berjalan aman, sampai hari kedua ini hitung C-Hasil masih lancar Semua saksi dari para caleg serta masyarakat ikut menghadiri, dan semua sudah memahami cerdas dalam memberikan pilihannya secara jurdil luber, dan semoga tidak ada kendala apapun sampai selesai penghitungan,” dan juga sangat berterimakasi pada kepolisian,TNI dan trantib yang ikut menjaga,  pungkasnya

MT jahol

Posting Komentar



#
banner image