Forum UMKM Kecamatan Lubuk Begalung Kota Padang Gelar Pertemuan Perdana Pasca Lebaran

Daftar Isi



 Padang,indometro.id -

Forum UMKM Kec.Lubuk Begalung (Lubeg) Kota Padang  menggelar pertemuan rutin Pasca Lebaran, bertempat di PKBM Tenggang Raso Kelurahan Pagambiran Kec.Lubuk Begalung,  pada Sabtu (18/5/2024). Kegiatan dihadiri oleh semua pengurus dan anggota Forum yang seluruh anggota berasal dari masing-masing Kelurahan se Kecamatan Lubuk Begalung.


Ketua Forum UMKM Kota Padang, H.Dean Asli Chaidir mengatakan, pengembangan UMKM merupakan salah satu program pemerintah daerah dalam memacu kebangkitan ekonomi. Kegiatan pertemuan yang diadakan oleh Forum UMKM Lubeg tersebut diharapkan dapat mewujudkan UMKM agar naik kelas.

"Iya, ini merupakan bagian dari proses dimana pemerintah  Kota Padang bersama Forum UMKM menginginkan agar seluruh para pelaku usaha di Kecamatan Lubeg agar naik kelas, maka pentingnya diadakan pertemuan ini," ucap Dean Sabtu (18/05/24).

Dean menjelaskan, proyeksi dari UMKM naik kelas sendiri bukan berarti dapat dijelaskan ukuran kuantitatifnya. Melainkan perkembangan yang dicapai dari masing-masing pelaku usaha agar dapat lebih maju lagi, baik secara pendapatan, legalitas maupun sistem administrasi usahanya.

"Kita sadar bahwa UMKM memiliki berbagai peran seperti meningkatkan  daerah khusus nya di Kota Padang, mendorong kondisi ekonomi yang lebih merata, membuka lapangan pekerjaan, memenuhi kebutuhan masyarakat secara akurat. Oleh sebab itu saya berharap agar forum ini menjadi wadah yang mampu menghantarkan kepentingan para pelaku usaha secara luas," katanya.

Koordinator TP UMKM Kec.Lubeg, Anasrul menembahkan, yang mana Forum UMKM Kec.Lubuk Begalung ini berada dibawah binaan Dinas Koperasi dan UMKM Kota Padang. Selain Silaturrahmi  Rapat membahas potensi dan permasalahan usaha kecil dan menengah dari masing-masing Kelurahan sekaligus solusi penanggulangannya.

"Hari ini lebih dari 5.000 orang para pelaku usaha berasal dari setiap kelurahan sudah masuk data UMKM Kec.Lubeg. Kita berharap agar para pelaku usaha ini dapat lebih mengerti tentang alur yang dibuat pemerintah dalam memberikan kemudahan bagi para pelaku usaha, nanti kita ada fasilatasi pelatihan dan pembinaan sesuai kebutuhan umkm tersebut," kata Anasrul.

Lebih lanjut dibahas persiapan UMKM untuk berpartisipasi pada agenda Bazar diacara  Lomba MTQ Tingkat Kecamatan yang rencanannya akan diadakan pada 11-13 Juni 2024 di Aula Balai Basuo Kec.Lubuk Begalung.

Untuk menseskan agenda tersebut, Anasrul meminta agar Forum UMKM Kec.Lubuk Begalung dapat terus kompak dengan menjalin silaturahmi antar anggota.

“Bisa saling memberi masukan maupun inovasi inovasi untuk kemajuan UMKM se Kec.Lubeg ,” pungkasnya.

Posting Komentar



#
banner image