Realisasi Pembangunan Jalan Rabat Beton di Desa Tunggangri

Daftar Isi


Tulungagung -Indometro.id- Pemerintah desa (Pemdes) Tunggangri Kecamatan Kalidawer Kabupaten Tulungagung, realisasikan pembangunan Jalan Rabat Beton. Proyek ini merupakan komitmen Pemdes Tunggangri untuk meningkatkan infrastruktur di wilayahnya.


Pj Kepala desa (Kades) Tunggangri, Nikmatul Azizah, menerangkan bahwa proyek pembangunan Jalan Rambat Beton merupakan program prioritas untuk meningkatkan infrastruktur dengan menggunakan Dana Desa (DD) tahun anggaran 2024.


"Proyek ini pengerjaannya telah dimulai pada hari Senin, 15 Juli dan ditargetkan selesai pada akhir Agustus 2024," ucapnya, Selasa (23/7/2024).



Sedangkan, lokasi Pembangunan Jalan Rabat Beton ini merupakan ruas jalan yang berada dusun Bangunsari RT 01 dan 02, RW 09, tepatnya di dua sisi jembatan, yaitu di sisi timur dan sisi barat.


Sisi timur memiliki volume sepanjang 387 meter dengan lebar 3 meter, sedangkan sisi barat memiliki beberapa volume dengan panjang 126,5 meter dengan lebar yang berbeda.


"Sisi barat jembatan memiliki beberapa volume, diantaranya, sepanjang 10 meter memiliki lebar 5,4 meter, lalu panjang 51,4 meter memiliki lebar 4,6 meter dan sepanjang 54,75 meter dengan lebar 3 meter, ketabalan 12cm," jelasnya.


Lanjutnya,  proyek ini dikerjakan oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) yang melibatkan masyarakat setempat adalah langkah yang baik. "Semoga proyek ini dapat selesai sesuai target pada akhir bulan Agustus 2024 dan memberikan manfaat bagi warga desa setempat," ungkapnya.


Menurut Pj Kades, Program pembangunan jalan rabat beton ini tidak hanya mempermudah akses transportasi, tetapi juga bertujuan untuk mendukung perekonomian masyarakat desa.


"Dengan adanya jalan rabat beton, mobilitas masyarakat di wilayah tersebut dapat lebih efisien, dan aktivitas ekonomi serta sosial dapat berjalan lebih lancar," tutur Pj Kades.


Lebih dari itu, Ini merupakan langkah positif Pemdes untuk kemajuan desa dan meningkatkan aksesibilitas, ekonomi juga kesejahteraan masyarakat. Maka demikian, Kades berharap pembangunan ini membawa manfaat bagi warga desa Tunggangri.


"Semoga ini membawa dampak positif bagi Pemdes dan warga desa Tunggangri," pungkasnya.(AG

Posting Komentar



banner image