Potret Kesederhanaan Lomba Agustusan Warga Gunungmojo RW 05 Desa Ringinputih

Daftar Isi
Lomba 17 Agustusan. Foto: Agus

Klaten - indometro.id - Moment HUT RI selalu menjadi kegembiraan seluruh masyarakat baik kota maupun pedesaan. Salah satunya keceriaan  menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-79 adalah lomba agustusan di kampung Gunungmojo RW 05 Desa Ringinputih. 

Warga masyarakat, Sabtu (10/8/2024) pukul 16:35 WIB sudah berkumpul untuk mengikuti dan menyaksikan perlombaan. Pemuda setempat menjadi motor penggerak perlombaan yang dipusatkan dipertigaan pos kamling setempat. Muda-mudi saling bahu membahu demi perlombaan untuk anak-anak bisa berjalan dengan baik. Mereka ingin tumata desane mapan wargane bukan sekedar slogan. 


Lomba yang diadakan adalah perlombaan lazim pada moment agustusan. Diantaranya balap karung, pukul air, makan kerupuk, membawa kelereng dengan sendok, dll. 

Terlihat keceriaan pada seluruh yang hadir dalam perlombaan. Kelucuan-kelucuan membuat tertawa dan bersorak warga yang menyaksikan. Anak-anak pun sangat senang bisa ikut dalam lomba. 


Ibu-ibu yang menyaksikan ajang lomba agustusan terlihat senang. Mereka tak henti ikut memberi semangat pada peserta lomba. 

"Seneng mas, setahun sekali dan tak ada kata bosan melihatnya walau lombanya monoton," tutur seorang perempuan paruh baya. 


Pada kesempatan yang sama, anak-anak tertawa  ketika menyaksikan teman yang lain sedang berlomba. Sederhana, lucu, riang, penuh semangat kebersamaan. Mereka semua larut dalam kegembiraan untuk menyongsong hari ulang tahun kemerdekaan ke-79 ini. 



Posting Komentar



banner image