Ribuan Massa Simpatisan Hantarkan Pasangan ‘MARI’ Maya Hasmita-Jamri Mendaftar Ke KPU Labuhanbatu

Daftar Isi


Pasangan 'MARI' Maya Hasmita-Jamri Mendaftar Ke KPU Labuhanbatu 










RANTAUPRAPAT, Indometro.id -  

Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati Labuhanbatu Maya Hasmita dan Jamri  mendaftar ke Kantor KPU Labuhanbatu di jalan WR Supratman, Kelurahan Padang Matinggi, Kecamatan Rantau, Kabupaten Labuhanbatu, Rabu (28/8).


Pasangan MARI mendaftar ke KPU Labuhanbatu didampingi Ketua dan pengurus Partai Politik pengusung dan dihantarkan ribuan massa pendukung dan simpatisan.



Adapun 8 Partai Politik yang mengusung Pasangan Maya Hasmita dan Jamri yaitu dari Partai Nasdem, Demokrat, PKS, Hanura, Gelora, PSI, Buruh dan Ummat.


Dalam sambutannya saat konferensi pers Maya mengatakan, harapannya  semoga pelaksanaan Pilkada dapat berjalan lancar dan juga dimudahkan dalam pendaftaran sebagai calon.


"Insya Allah Pilkada menghasilkan pemimpin amanah. MARI sebagai pendaftar nomor 1 di KPU semoga menjadi orang nomor 1 di Kabupaten Labuhanbatu. Membangun desa dan menata kota," ucap Maya.


Kemudian, menurut Maya Hasmita,  bahwa massa simpatisan yang turut menghantarkan pasangan MARI mendaftar ke KPU Labuhanbatu lebih kurang sebanyak lima ribu orang.


“Menghantarkan pasangan MARI sekitar kurang lebih lima ribu massa simpatisan” tutupnya.


Terlihat, Pasangan MARI Maya Hasmita mengenakan kebaya putih dipadu dengan hijab putih seragam dengan Jamri yang mengenakan kemeja putih saat mendaftar ke KPU Labuhanbatu.

(RioTan/Indometro.id)


Posting Komentar



#
banner image