Tradisi Wiwitan Poktan Ringinputih 02 Pada Panen Musim Panen Tahun Ini

Daftar Isi

 


Klaten - indometro.id - Kelompok Tani Ringinputih 02 Desa Ringinputih kecamatan Karangdowo, Klaten, Senin (5/8/2024) bertempat di balai tani Poktan Ringinputih 02 melangsungkan tradisi wiwitan untuk menyambut panen pada musim tanam tahun ini.

Wiwitan merupakan upacara ritual tradisional komunitas Jawa sebelum melakukan panen padi. Wiwitan berasal dari kata wiwit dalam bahasa Jawa, berarti mengawali. Adapun yang dimaksud dengan mengawali di sini adalah mengawali kegiatan bercocok tanam padi. Dalam tradisi yang dilakukan oleh sebagian besar para petani ini, juga mengandung tujuan mulia, bahwa dengan mereka berkumpul dan menyelenggarakan perhelatan bersama, ikatan emosional dalam wujud solidaritas dapat terbangun.

Dalam musim tanam ini, ada 42 H lahan sawah yang akan dipanen, yang terdiri dari 128 petani penggarap. Diperkirakan dari setiap petak sawah akan menghasilkan rata-rata 1 ton gabah.

Keceriaan petani menyambut musim panen. Foto: Agus

Hadir pada kesempatan upacara tradisi wiwitan ini, para petani penggarap, pengurus Kelompok Tani serta Gapoktan, perangkat desa, BPP Kecamatan Karangdowo, dan Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Klaten.

Margono, kadus II Desa Ringinputih mewakili pemerintah desa mengatakan bahwa pada musim panen ini ada 42 H dengan 128 petani penggarap.
"Tahun ini lahan yang akan dipanen 42 H dengan 128 petani penggarap," kata Margono.

Tradisi Wiwitan Poktan Ringinputih 02. Foto: Agus

Pada kesempatan ini, kelompok tani Ringinputih 02 juga memamerkan pupuk bio saka (organik) hasil karya sendiri. Dalam hal ini, ketua kelompok  tani Ringinputih 02, Eko Suryo menjelaskan cara dan fungsi pupuk bagi pertanian. Dijelaskan juga cara pengaplikasian pada media tanaman padi secara detail.

 
Eko juga menyatakan, ada sekitar 9 jenis pupuk hayati yang telah dibuat dengan bimbingan petugas penyuluh pertanian, agensi hayati tersebut antara lain pestisida hayati, pupuk cair organik, moretan, mitro bakteri, poc, jamur keberuntungan abadi. Dan sudah di uji coba dengan hasil memuaskan.
"Kita membuat agensi hayati antara lain, pestisida hayati, pupuk cair organik, moretan, mitro bakteri, poc, jamur keberuntungan abadi. Dan sudah di uji coba dengan hasil memuaskan," ungkap Eko.

 
Acara tradisi wiwitan di akhiri dengan Kembul Bujana (makan bersama) makanan yang biasa dibuat untuk wiwitan. Kegembiraan terpancar dari para petani yang segera akan menikmati segera hasil jerih payah dalam bertani yang mereka awali dengan wiwitan.


Posting Komentar



banner image