Polres Tanjung Balai Melaksanakan Gassuling Damas di Masjid Nurul Ikhwan

Daftar Isi

 


Tanjungbalai, indometro.id -

Polres Tanjungbalai melaksanakan gerakan Sholat Subuh Berkeliling Sambil Berdakwah Kamtibmas (Gassuling Damas) di Masjid Nurul Ikhwan Jalan Sudirman Simpang Alteri, Kelurahan Pantai Johor, Kecamatan Datuk Bandar kota tanjung balai, Senin (28 Oktober 2024) Pukul 05.00 wib.

Kegiatan tersebut dilaksanakan personil Mewakili Kapolres Tanjungbalai, KA SPKT Polres Tanjung Balai IPTU IRPAN, Kasat Tahti IPDA IRWANSYAH, PS Kanit Binmas Polsek Datuk Bandar AIPDA  J.TAMBA, Personil Polsek Datuk Bandar Polres Tanjungbalai dan dihadiri Imam Masjid NURUL IKHWAN, Tokoh agama dan Tokoh masyarakat, Para Jamaah NURUL IKHWAN sekitar 30 orang.

"Kami berterimaksih yang sebesar besarnya atas sambutan dari para jamaah yang menerima kehadiran kami, titip salam dari Bapak Kapolres Tanjungbalai AKBP YON EDI WINARA, S.H., S.I.K., M.H, bahwa beliau tidak dapat hadir, berhubung beliau banyak kegiatan sehingga saya yang mewakilinya. "Ucap IPTU Irpan.

Lanjutnya, "Shalawat dan salam kita panjatkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW semoga kelak kita diberi safaat di hari kemudian kelak.

"Hari ini kami diberi kesempatan untuk beri masukan dan menyampaikan pesan pesan Kamtibmas kepada para Jamaah guna menjalin silaturahmi antar pihak Kepolisian dengan para jamaah sekalian dalam hal menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

"Sebagai pelindung, pelayan dan pengayom masyarakat, untuk memudahkan warga melaporkan gangguan Kamtibmas yang dilihatnya, di alaminya atau yang di dengarnya Kepolisian Polres Tanjungbalai telah membuat nomor telepon pengaduan call center 110 bebas pulsa, silahkan warga memanfaatkannya guna respon cepat petugas menangani yang dilaporkan "Tambahnya.

"Dikesempatan ini kami menghimbau agar kiranya mari kita tertib berlalu lintas, jauhi Narkoba, bijak dalam menggunakan medsos, kita jaga toleransi beragama serta jauhi paham radikalisme.

"Polres Tanjungbalai berharap kepada jamaah, mari kita bersama menjaga keamanan, kelancaran serta mendukung tahapan Pilkada serentak 2024 yang saat ini telah memasuki tahap kampanye dalam keadaan aman damai dan sejuk. "Pungkas IPTU Irpan.

Posting Komentar

Follow Yuk!

@indometromedia
banner image