Penataan SOR Masyarakat Dikerjakan Tanpa Ada Pengawasan Diduga Tidak Sesuai RAB

Daftar Isi


Bekasi-Indometro.id-
Pelaksanaan Proyek penataan Sarana Olahraga Rakyat (SOR), Setadion mini kecamatan tambelang, Kabupaten Bekasi, terlihat sangat amburadul, diduga tidak sesuai spesifikasi teknis menjadi sorotan  Warga Sekitar dan Organisasi Profesi Wartawan, Tambelang kamis(28/11/2024).

Para pekerja proyek di lokasi saat di konfirmasi Awak Media terkait pekerjaan tersebut mengatakan dengan lagu lama dan gitar tua,” Wah saya mah Cuma kerja Sama boss, saya gak tau gimana-gimana, taumya Cuma di perintah kerja,
Pada saat di tanya terkait papan impormasi, papan peroyek, salah satu perkerja Menjawab, belum di kasih bang, masih ditahan bang. Pernyataan ini menimbulkan kecurigaan terkait transparansi pelaksanaan proyek yang bersumber dari dana publik tersebut

Pada saat di kelokasi kegiatan  jelas tampak tidak bagus, Dikarenakan pada saat proses pemasangan pondasinya yang sangat miris, Galian cakar ayam cuma kedalaman 30 cm,Selain itu, pekerja yang terlibat dalam proyek penataan SOR Stadion Mini Kecamatan Tambelang tidak terlihat menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) yang sesuai, seperti masker, pelindung mata, dan sepatu safety. Hal ini menunjukkan bahwa aspek Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) diabaikan, dalam kondisi seperti itu seharusnya jangan dibiarkan begitu saja.

Sangat Disayangkan Sekali bila ada proyek dalam pelaksanaanya yang kerjanya semaunya, diduga melenceng dari Spesifikasi teknis dan Rencana Anggaran Biaya.

Hal itu dapat merugikan, pasalnya dalam waktu dekat penataan SOR di setadion mini tambelang yang tidak sesuai spek dan RAB, maka kekuatan tidak akan bertahan lama, sedangakan nggaran proyek yang sedang dikerjakan bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Bekasi Tahun 2024.

Bagaimana tercipta Good and Clean Goverment jikalau PekerjaanNya Tidak Diawasi, Saya berharap kepada dinas terkait agar segera tindak oknum pemborong yang merugikan, Supaya benar-benar dipantau pelaksanaannya proyek Tersebut dan beri pemahaman apa bila ada yang melanggar jangan sungkan sungkan di berikan sangsi.

Ronih

Posting Komentar



banner image