Gempa 5,2 SR Guncang Gorontalo Dinihari Tadi
Daftar Isi
Ilustrasi |
INDOMETRO.ID - Gempa berkekuatan 5,2 skala Richter mengguncang Provinsi Gorontalo, Sabtu (15/12/2018) pukul 02.27 WIB. Gempa ini tidak berpotensi menimbulkan gelombang tsunami.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat bahwa lokasi gempa berada pada titik koordinat 0,12 Lintang Selatan-122,98 Bujur Timur atau berjarak 74 kilometer arah barat daya Gorontalo.
Gempa berpusat di laut pada kedalaman 134 kilometer. "Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG dalam laman resminya.
BACA JUGA:
BMKG menyebutkan bahwa gempa dirasakan dalam Skala MMI yakni II-III Sumalata, I-II Bolaang Mongondow Selatan.
Belum diketahui ada tidaknya korban jiwa maupun kerusakan akibat gempa tersebut.(vv)
Posting Komentar