Sembilan Kota di Riau Dapat Penghargaan Nasional Kota Layak Anak


INDOMETRO.ID - Peringatan Hari Anak Nasional oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Riau, acara berlangsung meriah dan disambut bahagia oleh anak-anak SD, SMP, SMA dan SMK perwakilan seluruh kabupaten yang ada di Riau, dilaksanakan di balai serindit, Selasa (20/8/2019).

Sebelum acara dimulai banyak persembahan-persembahan yang tak kalah menakjubkan oleh anak-anak yang berbakat, seperti tarian melayu, teater, menyanyikan lagu kebangsaan, dan menyanyikan lagu daerah. 

Turut hadir didalam acara Wakil Gubernur Riau Brigjen TNI Purn Edy Natar Nasution, Ketua DPRD Prov Septina Primawati, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Ketua penggerak PKK Hj Misnarni Syamsuar, Ketua DPPPA Hj. T Hidayati Effiza, MM.

BUTUH BANTUAN HUKUM ?



Tahun 2019 ini provinsi Riau mendapatkan kabar bahagia, Forum Anak Riau mendapatkan anugerah binaan terbaik se Indonesia. Adapun kota/kabupaten yang terpilih mendapatkan gelar kota layak anak Kota Pekanbaru, Indragiri hulu, Indragiri hilir, Kampar, Dumai, Pelalawan, Kepulauan Meranti, Siak, Bengkalis.

Syauqi Ketua Forum Anak Riau, pada kesempatan itu memberikan sambutan pertamanya, " untuk meningkatkan kualitas Forum Anak Riau Kami meminta kepada pemerintah provinsi dan daerah, karena dari tahun 2013 belum ada sama sekali aturan gubernur mengenai peraturan acuan Forum Anak Daerah," harapnya Syauqi.

Pemerintah Provinsi Riau mendapatkan penghargaan terbaik kota layak anak pada pembinaan dikancah Nasional, yang sudah dikembangkan oleh pemerintah pusat melalui keputusan Presiden no 36 tahun 1990 yakni Pemerintah harus memenuhi Hak anak di Indonesia. Selain itu ada tiga kota/kabupaten yang belum dapat gelar kota layak anak yaitu Kabupten Kuantan Singingi, Rokan Hilir, dan Rokan Hulu.





Wakil Gubernur Riau Brigjen TNI purn Edy Natar Nasution menyampaikan, "saya merasa bangga dan bahagia melihat anak-anakku yang tampil berbakat hari ini, selamat untuk Forum Anak Riau yang telah berhasil mendapatkan penghargaan terbaik di Nasional, karena untuk mendapatkan prestasi itu sangat tidak mudah,"tuturnya.

Beliau juga memberikan apresiasi dan berterima kasih sebesar-besarnya atas komitmen dan dukungan kepada pemerintah kabupaten/kota, yang telah mengintegrasikan seluruh sumber daya yang dimiliki sehingga mampu berprestasi dikancah Nasional melalui penghargaan kota/daerah layak anak tahun 2019.(Ade)


1 komentar untuk "Sembilan Kota di Riau Dapat Penghargaan Nasional Kota Layak Anak"

  1. mari segera bergabung bersama kami,
    dan menangkan berbagai hadiah menarik lainnya,
    hanya di fansbetting

    BalasHapus