Direktur RSUD.Dr.H.Kumpulan Pane T.Tinggi Sebut Belum Ditemukan Pasien Dampak Pencemaran Limbah di Air Sungai Padang

Ikan mas yang mengalami sempoyongan dan menggelepar di aliran sungai Padang berhasil ditanggok seorang warga.
TEBINGTINGGI,INDOMETRO.IDBagian aliran sungai Padang Kota Tebing Tinggi telah beberapa kali mengalami  pencemaran akibat terkontaminasi limbah minyak CPO.

Pada air sungai yang kuning terlihat ada warna kehitaman-hitaman. Dampak nyata yakni ikan-ikan pun kelimpungan serta menggelepar di air sungai.

BUTUH BANTUAN HUKUM ?
Berbagai jenis ikan dengan kondisi sempoyongan terkontaminasi limbah  tersebut merupakan bukti awal bahwa jenis limbah cair itu ''sudah'' dan rentan mengusik kesehatan mahluk hidup.

Keterangan dihimpun Indometro dari bagian tehnik dan instalasi pengolahan PDAM Tirta Bulian Kota Tebing Tinggi menyebutkan, bahwa air sungai Padang telah beberapa kali mengalami pencemaran limbah minyak CPO.

Kondisi ada limbah cair warna kehitaman di aliran sungai Padang.

Berdasarkan pantauan dan pengamatan, pencemaran limbah minyak CPO di air sungai Padang terjadi ketika ketinggian air sungai meningkat dari biasanya. Ditemukan air sungai tercemar limbah minyak CPO pada subuh atau pagi hari.
Apalagi peristiwa ini terjadi, personil di instalasi pengolahan PDAM Tirta Bulian melakukan langkah-langkah dalam melakukan memfilter air sebagai bahan baku pokok guna proses produksi air bersih yang steril serta layak pakai. 

Tentu saja bahan kimia misalnya kaporit untuk memfilter air ditambah kapasitasnya sebagai upaya menghasilkan mutu kualitas air sesuai standard.

Menyikapi hal tersebut, pihak PDAM Tirta Bulian sudah melakukan kordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup dan instansi terkait di tingkat provinsi Sumatera Utara.

Direktur RSUD.Dr.H.Kumpulan Pane Kota Tebing Tinggi Dr.Yohnly Boelan Dacban yang pernah diwawancarai Indometro mengatakan, sepengetahuan saya belum ditemukan atau laporan pihak manajemen maupun personilnya tentang adanya pasien korban air sungai Padang terkontaminasi limbah minyak CPO.

Hingga saat ini pihaknya belum menemukan pasien yang tubuhnya jadi korban air limbah tersebut.(Dy Hart).




Posting Komentar untuk "Direktur RSUD.Dr.H.Kumpulan Pane T.Tinggi Sebut Belum Ditemukan Pasien Dampak Pencemaran Limbah di Air Sungai Padang"