![]() |
foto : Sebanyak 62 paket bantuan sembako Dinas Sosial untuk terdampak Covid-19, dikembalikan oleh Pemdes Kakullasan |
MAMUJU, SULBAR, indometro.id - Sebanyak 62 paket bantuan sembako Dinas Sosial untuk terdampak Covid-19, dikembalikan oleh Pemdes Kakullasan, Kecamatan Tommo, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat
Karena, dari sebanyak 62 paket bantuan sembako tersebut diantaranya diduga data penerima sudah tercatat sebagai penerima BLT, BTS, PKH dan juga, untuk pemanfaat yang sebelumnya sudah tercatat di pos bantuan yang lain.
Kades Kakullasan, Fentce Lombonaung membenarkan terkait dikembalikannya 62 paket bantuan Dinsos tersebut.
Bantuan yang datang sebanyak 62 paket, tapi data penerima pemanfaat sudah terdaftar dalam bantuan yang lain, datanya double, ucapnya
Menurut dia, Bantuan tersebut dikembalikan karena takutnya ada tanggapan dari masyarakat yang belum mendapat bantuan jika disalurkan kepada penerima dalam data tersebut
Sementara, BPD Desa Kakullasan Martinus Mangali menyayangkan tindakan pemdes yang mengembalikan bantuan sembako
Desa Kakullasan kuota bantuannya masih sangat minim, sedangkan warga desa banyak yang benar-benar berhak belum mendapatkan bantuan, harusnya bisa dialokasikan kepada warga yang belum mendapat, ungkapnya
Hal yang sama juga diungkapkan Sekretaris Camat Tommo M. Rudi, SH, saat ditemui awak media di kantornya,
Tindakan pemdes kakullasan tersebut sangat disesalkan, karena pihak kecamatan tidak mengetahui hal itu, harusnya diberitahukan kepada kami terlebih dahulu biar kita cari sama-sama solusinya.
Beberapa kepala dusun dan masyarakat desa kakullasan juga menyayangkan dan kecewa dengan tindakan tersebut, karena tidak adanya koordinasi kepada mereka mengenai dikembalikannya bantuan tersebut. (Demas Laira)
Posting Komentar untuk "Sembako Dikembalikan Pemerintah Desa Kakullasan, Warganya Kecewa. "