Polsek Kintamani Turun Ke Masyarakat Beri Himbauan Protokol Kesehatan Di Pura Ulundanu Batur

 
Polsek Kintamani Beri Himbauan Protokol Kesehatan Di Pura Ulundanu Batu


Bangli, Indometro.id - Polsek Kintamani. Untuk meminimalisir penyebaran covid - 19 dan mewujudkan keamanan dan situasi kondusif di wilayah Kintamani, Anggota Polsek Kintamani Polres Bangli menghimbau masyarakat di area Pura Ulundanu Batur untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan, Kamis  (13/08).

Tujuan di laksanakannya kegiatan ini adalah menghimbau masyarakat di lingkungan Pura Ulundanu Batur Kintamani agar selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran covid - 19.
BUTUH BANTUAN HUKUM ?

Sambil melakukan pengamanan dan pengaturan arus lalulintas, anggota juga memberikan himbauan kepada para pemedek yang tangkil ke Pura Batur untuk selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam masa adaptasi kebiasaan baru, apabila ditemukan pengunjung yang tidak mematuhi protokol kesehatan covid-19 dan akan diberikan teguran simpatik yang humanis.

Kapolsek Kintamani Kompol I Made Raka Sugita,S.H.,M.H mengatakan bahwa pengamanan di obyek vital salah satunya di Pura Ulundanu Batur bertujuan untuk memperlancar arus lalulintas dan  menghimbau masyarakat agar selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan cegah covid-19.

"Selain antisipasi kemacetan, kami juga selalu menghimbau masyarakat agar selalu disiplin melaksanakan protokol kesehatan dalam masa adaptasi kebiasaan baru ini," ucap Kapolsek.

Kapolsek juga mengatakan bahwa dalam adaptasi kebiasaan baru, masyarakat tentunya tidak boleh terlalu beruforia dan menganggap keadaan normal, maka dari itu masyarakat sangat diharapkan untuk selalu mematuhi himbauan petugas yang bertugas di lapangan.

Masyarakat juga diharapkan disiplin saat mengunjungi tempat wisata dengan tetap menerapkan protokol kesehatan covid-19 terutama penggunaan masker dan social distancing dan protokol kesehatan lainya.(Nugraha)


Posting Komentar untuk "Polsek Kintamani Turun Ke Masyarakat Beri Himbauan Protokol Kesehatan Di Pura Ulundanu Batur "