Semangat Penggagas Pondok Kreasi Mahasiswa

Daftar Isi


Deli Serdang,indometro.id- Demi membuat suatu gerakan serta perubahan terkhusus bagi millenial, timbul la suatu ide dan gagasan untuk membuat suatu perkumpulan demi kemajuan dan perubahan bersama.



Maka di bentuklah suatu wadah pada tanggal 23 Oktober 2021 yang di gagas oleh Didi mahasiswa/i Sekolah Tinggi Agama Islam Al Hikmah Medan, dimana wadah tersebut di buat untuk millenial millenial dan mahasiwa agar bisa membuat suatu gebrakan untuk perubahan, seperti berkreasi, melakukan diskusi dimana bakat bakat dan basic mereka masing masing.



Didi selaku penggagas pondok kreasi mengatakan kepada awak media, pondok ini kita buat untuk tempat ajang millenial untung mengembangkan potensi potensi di dalam diri kita seperti berkreasi membuat suatu kerajinan tangan, berwira usaha, mengajar, serta banyak lagi yang akan kita buat disini.pungkasnya.




Pondok ini tidak akan maju kalau tidak ada dukungan dari rekan rekan dari Program Studi PGMI, PAI.PI, Perbankan Syariah Sekolah Tinggi Agama Islam Al Hikmah Medan.

Tanpa saran dan kritikan dari mereka pergerakan ini tidak akan berjalan dengan baik.

Lebih lanjut lagi didi juga mengatakan wadah pondok kreasi ini di gagasnya bukan untuk pribadi saya, tetapi untuk kita semua.Saat ini bangsa kita sedang mengalami krisis pangan dan krisis ekonomi.Cetusnya kepada wartawan

Didi juga mengatakan lagi saat ini la momennya untuk kita bangkit bersama terkhusus untuk generasi millenial bangkit untuk membuat suatu perubahan.






Posting Komentar



#
banner image