Pasi Teritorial Hadiri Launching ATM Beras dan Penyerahan Rumah Layak Huni Baznas Prov Kalteng

Daftar Isi



indometro.id | Palangka Raya – Mewakili Komandan Kodim (Dandim) 1016/Palangka Raya, Pasi Teritorial Mayor Inf Muhammad Safi’i menghadiri  kegiatan Launching ATM Beras dan penyerahan kunci Rumah Layak Huni, Tahun Anggaran 2022 oleh Baznas Provinsi Kalimantan Tengah, bertempat di Kantor Baznas Prov Kalteng, Jalan Ahmad Yani, Kota Palangka Raya, Rabu (28/12). 


"Ini merupakan salah satu program TNI AD melalui Kodim1016/Plk yang berkolaborasi dengan Baznas setempat untuk mendekatkan pelayanan langsung di tengah - tengah masyarakat dalam penyediaan beras, serta membedah rumah masyarakat yang  kurang layak huni untuk di tempati," ucap Pasi Ter. 


Mayor Inf Muhammad Safi’i mengatakan Kolaborasi dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) suatu terobosan yang sangat inspiratif guna melaksanakan program - program produktif untuk masyarakat. Program ini tentunya akan sangat membantu masyarakat kurang mampu, terlebih di tengah tantangan inflasi pada saat ini, lanjutnya. 


Dikatakan bahwa Tugas TNI dikewilayahan sesuai Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) yaitu mengimplementasikan Saptamarga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI, khususnya membantu kesulitan rakyat disekelilingnya. Dengan adanya program ini semoga bisa bermanfaat bagi masyarakat yang benar - benar tidak mampu. Tutup Pasi Ter. (Pendim 1016/Plk)

Posting Komentar



#
banner image