Personel SPKT Polres Tebing Tinggi Lakukan Konseling Masalah Selisih Paham

Daftar Isi

 


Tebing Tinggi, Indometro.id -


Personel SPKT Polres Tebing Tinggi melakukan konseling atas permasalahan selisih paham yang terjadi antara sanak saudara di Jalan Jurung Kelurahan Badak Bejuang Kecamatan Tebing Tinggi Kota, Kota. Tebing Tinggi, Senin (27/2/2023).

"Kegiatan dipimpin Ka SPK B Aiptu Jonatan Tambun bersama personel piket SPKT," ungkap Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto kepada media.


Permasalahan berawal pada hari Rabu (22/2) sekitar pukul  10.00 wib, telah terjadi pengambilan photo orang tua serta mengambil patung dewi kwanim dan mengganti kunci rumah pelapor Lie Tjoe (73) selaku pihak pertama warga Jalan Iskandar muda  Lingkungan IV Kelurahan Pasar Gambir Kota Tebing Tinggi. Adapun yang mengambil barang-barang adalah Pihak kedua bernama Rudy Wijaya (71) warga Jalan Jerango Kelurahan Bandar Utama Kota Tebing Tinggi.


Kasi Humas kembali menjelaskan bahwa pada Rabu (22/2) pukul 10.00 wib, telah terjadi mengambil photo orang tua serta mengambil patung dewi kwanim dan mengganti kunci rumah pelapor yang dilakukan oleh adik kandung orang tua pelapor, selanjutnya Pihak pertama melaporkan kejadian tersebut Ke SPKT Polres Tebing Tinggi.


Selanjutnya Piket SPK B melakukan Konseling hingga Pihak pertama tidak keberatan dan bersedia berdamai, selanjutnya pihak kedua membuat  pernyataan untuk tidak mengulangi kembali perbuatannya tersebut.



(AS/IY)


Posting Komentar



#
banner image