NasDem Siapkan Para Saksi Pemilu 2024

Daftar Isi

kompak_ pengurus partai NasDem bersama para caleg dan saksi
 

Bondowoso - indometro.id.

Lora Fadil atau KH Ahmad Fadil Muzaky Syah punya target 5 kursi atau satu fraksi di DPRD Bondowoso pada pemilu 2024 mendatang. Atau bisa maksimal mendapatkan 7 kursi. Hal itu diungkapkan oleh Lora Fadil dalam wawancara bersama para wartawan usai pembukaan kegiatan Pelatihan Guru Saksi Tingkat Kecamatan di Hotel Palm Bondowoso, Sabtu (4/3/2023).


 "Saya optimis partai Nasdem Bondowoso bisa meraih satu fraksi di DPRD Bondowoso, " Katanya. 


Oleh sebab itu, DPD Partai Nasdem Bondowoso melakukan kegiatan Pendidikan Politik dan Pelatihan Guru Saksi Tingkat Kecamatan. "Setiap kecamatan mengirim lima orang untuk pelatihan guru saksi, " Katanya . Sedangkan di Bondowoso ada 23 kecamatan. "Jadi ada sekitar 115 orang yang ikut pelatihan guru saksi, " Katanya.


Nantinya, ke 115 guru saksi yang sudah mendapatkan pelatihan dari KPUD Bondowoso, Bawaslu Bondowoso serta pengurus Nasdem bisa memberikan ilmu nya ke guru saksi dan saksi Nasdem yang ada di desa desa. "Kami ini belajar dari 2019 , saat itu Nasdem tidak mendapatkan kursi di DPRD Bondowoso karena tidak adanya saksi saat pemilu. Padahal tahun 2014, NasDem punya 3 kursi, " Katanya. 


Disinilah peran saksi sangat dibutuhkan. 'Saat sengketa pemilu, tidak hanya dibutuhkan klaim, tapi juga dibutuhkan saksi, 'katanya. 

Dalam pelatihan saksi ini, kata Lora Fadil, diajarkan cara mencatat ,cara bikin laporan, dan jika ada masalah diajarkan cara menyikapinya, harus lapor kemana. 'Itu beberapa poin yang diajarkan, "kata nya.


 Juga ada titik rawan di beberapa dapik yang berpotensi suara NasDem bisa hilang. " Semua itu sudah diantisipasi oleh guru saksi dan saksi, "katanya. 


Secara teknis lora Fadil menjelaskan untuk saksi partai ada dua saksi yang ada disetiap TPS. Sedangkan untuk caleg potensial NasDem biasanya ada saksi tersendiri karena mereka punya saksi sendiri. Sebelum nya DPW NasDem Jatim memberikan pelatihan guru saksi tingkat kabupaten. Selain itu, para saksi akan mendapatkan aplikasi cara penghitungan suara NasDem. "Kami juga akan mensupport saksi dengan smartphone meski tidak semua dapat smartphone, " Kata nya. 


Juga, NasDem akan terus mensosialisasikan anis baswedan agar masyarakat bondowoso memilih anis baswedan sebagai presiden. 'Ini perintah dari ketua umum NasDem, "katanya.


Ketua DPW Nasdem Jatim Bunda Janet dalam arahannya mengatakan pihak nya optimistis NasDem bisa punya satu fraksi di DPRD Bondowoso. Juga, bisa mengirim lora Fadil kembali ke senayan. " Karena NasDem ini partai terbesar nomer 4 secara nasional, "kata nya. 


Oleh sebab itu, bunda Janet ingat pesan dari KH Kholil Asad Arifin bahwa NasDem ini partai yang bermanfaat bagi manusia. Juga, Bunda Janet ingin para saksi dan politisi NasDem bondowoso untuk kenal dekat dengan kh Kholil Asad Samsul Arifin.

 

(eko/AR).



Posting Komentar



#
banner image