Berlangsung di Taman Musyawarah Polsek Padang Hulu, Petugas Mediasi Masalah Pertengkaran

Daftar Isi


Tebing Tinggi, Indometro.id -

Bhabinkamtibmas Polsek Padang Hulu Resor Tebing Tinggi Aipda Lukman S Pakpahan melakukan mediasi atas masalah pertengkaran dengan mempertemukan kedua belah pihak yang berlangsung di Taman Musyawarah Polsek Padang Hulu, Sabtu sore (5/8/2023).

Selain Bhabinkamtibmas, Kepling V Kelurahan Padang Merbau Suryadi juga turut mendampingi dalam melakukan problem solving antara Jan Binsar Purba (54) warga Jl. Kunyit Lingkungan II Kelurahan Durian Kecamatan Bajenis Kota Tebing Tinggi selaku pihak pertama dengan Erni Nopita Sari (30) warga l. Danau Maninjau Kelurahan  Padang Merbau Kecamatan Padang Hulu Kota Tebing Tinggi.

Awak permasalahan adalah pada hari Jumat, 04 Agustus 2023, pukul 22.45 wib telah terjadi pertengkaran antara pihak pertama dan pihak kedua yang disebabkan oleh utang piutang dimana pihak kedua tidak dapat mencicil utangnya sesuai dengan kesepakatan dalam koperasi mekar.

Istri pihak pertama mendatangi rumah pihak kedua dengan maksud menagih utang yang  dipinjam, namun akhirnya terjadi pertengkaran karena pihak kedua tidak membayar utang,  sehingga pihak pertama tersulut emosi mendobrak pintu rumah pihak kedua agar keluar dari rumah karena menghindar kalau dipertemukan kepada peminjam yang direkayasa.

Selanjutnya terjadi tarik menarik antara kedua belah  pihak sehingga suami pihak kedua melerai dengan tanpa  sengaja memukul istri pihak pertama dan mengalami sakit didada kemudian piket Kspk mengantar visum ke rumah sakit Bhayangkara Kota Tebing Tinggi , serta pihak pertama melapor kejadian tersebut ke Polsek Padang Hulu. 

Usai dimediasi, kedua belah pihak dipertemukan melalui Kepala Lingkungannya di Polsek Padang Hulu kemudian Bhabinkamtibmas memberikan nasehat dan pandangan kepada pihak kedua agar tetap membayar hutangnya sesuai perjanjian 100 ribu per-hari selama 60 hari kerja sebanyak Rp.6 juta dan selanjutnya kedua belah pihak sepakat untuk melakukan perdamaian.



(AS/IY)

Posting Komentar



#
banner image