Hipnotis Kompeten PKHI Digandeng BPBD Jakarta Menjadi Tim Psikososial

Daftar Isi
BPBD Pemprov DKI Jakarta Gandeng Hipnotis PKHI sebagai Tim Layanan Psikososial


Jakarta, Indometro.id-

Perkumpulan Komunitas Hipnotis Indonesia (PKHI) yang merupakan organisasi profesi di bidang hipnosis yang bermitra dengan Kementerian Kesehatan, kini digandeng oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.


Kabid Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPPB Pemprov DKI Jakarta yaitu Bapak Ridwan saat membuka acara mengatakan bahwa  kolaborasi dengan organisasi hipnotis ini dalam rangka pelaksanaan layanan dukungan psikososial bagi masyarakat terdampak bencana. 


Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat PKHI yaitu Avifi Arka, Ph.D yang diwakili salah seorang pengurus yaitu Dian M. Anwar menghadiri undangan dari Kepala Pelaksana BPPD DKI Jakarta bertempat di Gedung Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta pada hari Selasa 27 Februari 2024.


Koordinator BPBD dari seluruh wilayah DKI Jakarta hadir sebagai peserta kegiatan. Dalam kesempatan tersebut, Dian yang merupakan hipnoterapis profesional memberikan terapi massal kepada seluruh peserta kegiatan.


Diwawancarai oleh Wartawan , Dian yang mewakili PKHI menyampaikan bahwa PKHI diminta untuk memberikan sumbangsih hipnoterapi bagi masyarakat terdampak bencana.


“Tak hanya di Jakarta, hipnotis kompeten yang telah bersertifikasi BNSP dari PKHI akan diikutsertakan dalam tiap penanganan peristiwa bencana di seluruh Indonesia guna menjadi tim konseling dan hipnoterapi,” ungkap Dian.

Posting Komentar



banner image