Brigjen.Pol.(Purn.) H.Monang Situmorang,SH,M.Si Daftarkan Diri Ke Gerindra Sebagai Calon Walikota Tebing Tinggi 2024-2029

Daftar Isi



Tebing Tinggi,Indometro.id

Unsur pengurus teras DPC Gerindra Kota Tebing Tinggi beserta Tim Panitia Pendaftaran Paslon Walikota/Wakil Walikota Tebing Tinggi periode 2024-2029,pada Selasa (14/05/2024) kembali kedatangan kandidat calon Walikota untuk mendaftarkan diri.Brigjen.Pol.(Purn.) H.Monang Situmorang,SH,M.Si menyampaikan kembali berkas formulir sebagai tanda resmi mendaftar ke DPC Gerindra Kota Tebing Tinggi disaksikan Ketuanya Muhammad Hazly Azhari Hasibuan,ST.MSC.


Selain Ketua DPC Gerindra,tampak hadir di ruangan pendaftaran yaitu antara lain Sekretaris Muhammad Junaidi,Bendahara Husin,ST,Panitia Pendaftaran Firman dan anggota.Sedangkan Monang Situmorang didampingi Tim Pemenangannya.


Tahapan pendaftaran diawali dengan doa bersama,selanjutnya Ketua DPC Gerindra Kota Tebing Tinggi Muhammad Hazly Azhari menyampaikan sambutan dengan mengungkapkan terima kasih kepada Brigjen.Pol.(Purn.) H.Monang Situmorang,SH,M.Si yang berkenan mengembalikan berkas formulir pendaftaran sekaligus secara resmi mendaftarkan diri sebagai calon Walikota Tebing Tinggi periode 2024-2029 ke DPC Gerindra Kota Tebing Tinggi.Berkas formulir pendaftaran nantinya akan ditindaklanjuti dengan dibawa untuk diajukan ke DPP Gerindra di Jakarta,untuk kemudian diambil keputusan guna mengetahui siapa paslon yang diusung Gerindra dalam Pilkada Kota Tebing Tinggi tahun 2024.


Sementara itu Monang Situmorang dalam sambutannya mengemukakan harapannya agar pendaftaran dirinya ke DPC Gerindra Kota Tebing Tinggi sebagai calon Walikota Tebing Tinggi 2024-2029 dapat direspon dengan baik.Dirinya ingin membangun Kota Tebing Tinggi lebih maju dan mensejahterakan masyarakat.


Usai keduanya memberikan sambutan,dilaksanakan penyerahan secara resmi berkas formulir pendaftarakcalon Walikota ke Tim Pendaftaran dan Ketua DPC Gerindra Kota Tebing Tinggi.Acara diakhiri dengan foto bersama.(Dy Hart).-



Posting Komentar



#
banner image