Ketua APDESI dan Kemenag Support Finalis Duta Muslimah Hunt Indonesia 2024

Daftar Isi

                       Yulistina Heryanti Spd/Sri Fitriani 

Indometro.id Tanggamus,

 Ketua apdesi kecamatan Talangpadang dan kepala kantor agama kabupaten Tanggamus beri dukungan kepada Sri Fitriani finalis duta muslimah hunt Indonesia 2024, saat dirinya berkunjung di kantor apdesi dan kemenag.Rabu 22 mei 2024


Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia, apdesi .kecamatan Talang Padang, Yulistina Heryanti spd meyambut kedatangan Sri fitriani saat bertamu di kediaman pekon sinar semendo 


Sebagai ketua asosiasi pemerintah desa seluruh Indonesia, merasa bersyukur atas capaiannya dalam event audisi yang Sri Fitriani  jalani sudah masuk di 70 besar,Dari 1000 peserta di 34 provinsi.

Iya pun  memberikan dukungan kepada Sri Fitriani finalis duta muslimah hunt Indonesia 2024, pada Gran final yang akan di gelar pada Juli mendatang di jakarta.

Di tempat terpisah doktor Mahmudi rayusman, kepala kantor kementerian agama kabupaten Tanggamus,  di dampingi staf dan para kasi, menyabut hangat kehadiran sang finalis di ruangan kerjanya,


Dalam hal ini kementerian agama kabupaten Tanggamus sangat mendukung penuh apa yang dilakukan Fitri, sebagai duta muslimah masih banyak yang perlu di siapkan untuk memasuki babak Gran final, iya pun mengajak kepala seluruh masyarakat Tanggamus dan masyarakat provinsi Lampung pada umum nya, untuk memberikan dukungannya kepada sang finalis.

Hi. Mardanus Sag,MM kasubag kementrian agama kabupaten Tanggamus banyak memberikan arahan dan materi terkait apa yang harus di lakukan sebagai duta atau utusan. Selain mendalami pemahaman agama, juga harus mendalami sejarah singkat kabupaten Tanggamus dan Lampung. 


Sehingga sebagai wakil dari kabupaten Tanggamus provinsi Lampung mempunyai nilai plus di mata juri, audensi dan masyarakat luas pada umumnya. Paparnya 

Posting Komentar



#
banner image