Asisten 2 Buka Sosialisasi dan Penetapan Tim Teknis Penyusunan RPB Bener Meriah.

Daftar Isi


REDELONG, Indometro.id : Pj. Bupati Haili Yoga, M.Si yang diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Bener Meriah Sayutiman, SE, M.Si membuka kegiatan Sosialisasi dan penetapan tim teknis penyusunan Rencana Penanggulangan Bencana (RPB) Bener Meriah bertempat di aula Setdakab. Rabu, (10/07/2024).

Kegiatan yang di selenggarakan melalui Swakelola Badan Penanggulangan Bencana Aceh yang dilaksanakan oleh Yayasan Sabena Karya Inovasi tersebut menghadirkan para narasumber dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Aceh yang diwakili oleh  Fazli Ismail, SKM, M.Kes. dan Yayasan Sabena Karya Inovasi yang diwakili oleh Ardi Riyansyah

Sayutiman, SE, M.Si dalam kegiatan itu mengingatkan, bahwa penanggulangan bencana adalah menjadi tanggung jawab bersama. Menurutnya, bencana alam dan non alam dapat terjadi kapan saja, dimana saja, dan dampaknya bisa sangat merugikan terutama secara ekonomi.

"Jika kita melihat kondisi kebencanaan di Kabupaten Bener Meriah berdasarkan data, wilayah Bener Meriah sangat rawan terhadap beberapa jenis bencana, seperti banjir, banjir bandang, tanah longsor, dan gempa bumi. Oleh karena itu, kita perlu memperkuat sistem peringatan dini, meningkatkan struktur tanggap darurat, dan melibatkan masyarakat dalam upaya mitigasi", ujarnya.

Lebih jauh disampaikannya, dalam konteks pelayanan dasar sub-urusan bencana penyusunan RPB  memilik peran yang sangat penting, BPBD atau OPD yang terlibat dalam penyusunan dokumen perencanaan dan anggaran wajib memprioritaskan program dan kegiatan yang berkaitan dengan pemenuhan pelayanan dasar. Untuk itu, kata Sayutiman, ketersediaan data dan fakta tentu akan menjadikan dokumen ini semakin komprehensif, mencakup semua tahapan tindakan di masa pra-bencana, tanggap darurat, dan pasca bencana.

Hadir dalam rapat itu, Kepala BPBA yang diwakili oleh Fazli Ismail, SKM, M.Kes, Kepala BPBD Bener Meriah  Badan Penanggulangan Bencana Daerah Bener Meriah, OPD dilingkungan Pemkab Bener Meriah, perwakilan Kapolres Bener Meriah perwakilan Dandim 0119 Bener Meriah.(Hd)

Posting Komentar



#
banner image