Desa Teluk Lancar Laksanakan Apel 17 Agustus 2024

Daftar Isi
Bantan, Indometro.id - Pemdes Teluk Lancar laksanakan apel pengibaran bendera merah putih Dirgahayu kemerdekaan RI Ke-79 di Halaman Sekolah SDN 12 Kecamatan Bantan Kabupaten Bengkalis, Sabtu (17/08/2024).

Kades Teluk Lancar Ismail selaku Inspektur upacara menggunakan berpakaian adat suku Melayu didalam prosesi peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79 ini, diawali dengan pembacaan teks proklamasi.

Dilanjutkan mengheningkan cipta sebagai wujud mengenang jasa pahlawan terdahulu, yang telah gugur memperjuangkan Kemerdekaan Republik Indonesia.

Selanjut nya detik detik Pengibaran Bendera merah putih yang di laksanakan regu paskibraka  Siswa Siswi terbaik dari SMAN 3 Bantan, Dan Komandan Upacara  Serda Andi C Kesuma. Bhabinsa Desa Teluk Lancar, Acara  pengibaran bendera berjalan dengan hikmat dan lancar hingga selesai.

Ismail kades teluk lancar menjelaskan kan kepada awak media ini,  kenapa menggunakan pakaian adat di acara pengibaran bendera 17 Agustus 2024 karena sudah sesuai tema  HUT RI Ke 79," jelasnya.

Kades Teluk Lancar Ismail juga mengucapkan atas nama Pemerintah  Desa (PEMDES) mengucapkan selamat Dirgahayu RI Ke 79 "Nusantara Baru Indonesia Maju", ucap Ismail 

Lanjut Ismail kades teluk lancar Berharap, Kepada masyarakat dan generasi penerus khusus nya masyarakat dan putra putri desa teluk lancar supaya menanam kan rasa nasionalisme yang tinggi dan penuh semangat untuk kedepan nya menjaga NKRI Harga Mati dan terus menjaga tali persaudaraan," harapnya. 

Diacara Pengibaran Bendera Merah Putih Dirgahayu RI Ke 79 di hadiri Kades Teluk Lancar Ismail, Ibu TP PKK, Sekdes, Bhabinsa, BPD, Kadus, jajaran Staf dan perangkat Desa, LAMR Desa Teluk Lancar, LPMD,RT/RW,Siswa Siswi tingkat SD, SLTP, SLTA, Kepala Sekolah Dan Para Guru, regu paskibraka dari SMAN 3 Bantan,  Serta masyarakat yang turut hadir.**

Posting Komentar

Follow Yuk!

@indometromedia
banner image