JAKARTA, INDOMETRO.ID -
Gempa terjadi di Muara binuangeun, Lebak, Banten. Gempa tersebut berkekuatan magnitudo (M) 5.
"Magnitudo 5,0," demikian informasi yang disampaikan BMKG lewat situs resminya, Jumat (14/2/2025).Gempa itu terjadi pukul 19.28 WIB. Titik gempa itu berada di koordinat 7,62 derajat Lintang Selatan-105,49 derajat Bujur Timur.
Belum diketahui ada tidaknya korban jiwa ataupun dampak kerusakan akibat gempa ini. Gempa ini memiliki kedalaman 10 km.
"(Pusat gempa) 97 km barat daya Muara binuangeun Banten" tulis BMKG.
BMKG mengatakan gempa juga terasa di Sukabumi, Jawa Barat, pada sekala MMI III. Kekuatan gempa yang dirasakan warga berbeda-beda di setiap lokasi.
Skala MMI sendiri digunakan untuk mengukur kekuatan gempa yang dirasakan manusia. Semakin tinggi skala MMI, berarti semakin kuat gempa terasa.
Sumber:detikNews
Posting Komentar untuk "Banten Diguncang Gempa Berkekuatan 5 Magnitudo, Terasa Hingga Sukabumi"