Cegah GERD Tanpa Obat

 


GERD atau Gastroesophageal Reflux Disease adalah kondisi naiknya asam lambung ke esofagus. Mereka yang mengalami GERD biasanya akan mengalami gejala seperti sensasi rasa terbakar di dada, sehingga perlunya penanganan segera.


Dikutip dari Harvard Health Publishing, mengobati GERD kambuh tidak selalu dengan mengonsumsi obat-obat tertentu. Penyakit asam lambung yang bersifat ringan umumnya masih bisa dicegah atau diobati dengan cara yang sederhana.


BUTUH BANTUAN HUKUM ?

Lalu, bagaimana cara mengobati atau mencegah GERD tanpa obat? Berikut rekomendasi ahli gastroenterologi dan profesor kedokteran di Harvard Medical School Dr Jacqueline Wolf.

1. Makan Sedikit dan Perlahan

Saat lambung penuh dengan makanan, risiko naiknya asam lambung ke kerongkongan menjadi lebih tinggi. Hal ini bisa diatasi dengan memilih untuk makan dengan porsi yang lebih sedikit dan secara perlahan.

2. Hindari Makanan Tertentu

Beberapa makanan tertentu dapat memicu naiknya asam lambung dan menyebabkan GERD, sehingga perlu dihindari. Makanan yang dapat memicu refluks antara lain mint, makanan berlemak, makanan pedas, tomat, bawang merah, bawang putih, kopi, teh, cokelat, dan alkohol.

3. Hindari Minuman Soda

Minuman soda dapat menyebabkan seseorang bersendawa karena kandungan gas di dalamnya. Sendawa ini dapat mendorong asam lambung naik ke kerongkongan, sehingga Jacqueline Wolf merekomendasikan untuk menghindari minuman ini.

4. Jangan Tidur Setelah Makan
Kebiasaan tidur setelah makan sebaiknya dihindari. Menurut Jacqueline Wolf, beri jeda setidaknya tiga jam setelah makan sebelum tidur untuk mencegah GERD.


5. Jangan Olahraga Berat Setelah Makan

Jacqueline Wolf mengatakan bahwa olahraga, terutama dengan intensitas tinggi, dapat memicu naiknya asam lambung. Namun, olahraga ringan seperti jalan kaki tetap diperbolehkan selama dilakukan dengan intensitas rendah.

6. Hindari Tidur Miring

Secara ideal, posisi kepala saat tidur harus enam hingga delapan inci lebih tinggi dari kaki. Hal ini dilakukan untuk mencegah asam lambung naik ke kerongkongan.

7. Mengontrol Berat Badan

Berat badan yang tidak ideal juga bisa meningkatkan risiko seseorang terkena GERD. Tubuh yang memiliki berat badan berlebih, berpotensi menyebarkan struktur otot yang menopang sfingter esofagus bagian bawah yang dapat mengurangi tekanan yang menahan sfingter agar tetap tertutup. Kondisi ini dapat menyebabkan asam lambung naik dan mulas.

8. Berhenti Merokok

Mencegah GERD dapat dilakukan dengan berhenti merokok. Nikotin dalam rokok dapat melemahkan sfingter esofagus bagian bawah, sehingga mengganggu proses pencernaan dan meningkatkan risiko naiknya asam lambung.

Sumber : Detik.com



Posting Komentar untuk "Cegah GERD Tanpa Obat"