Desa Pengkalan Batang Barat, Kecamatan Bengkalis, baru saja meraih prestasi membanggakan dengan menjadi juara I tingkat Provinsi Riau dalam lomba Indeks Desa Membangun (IDM) 2024. Pencapaian ini merupakan hasil dari kerja keras dan dedikasi masyarakat desa Pengkalan Batang Barat serta pemerintah desa pengkalan batang barat dalam membangun dan mengembangkan desa.
Hal ini disampaikan Penjabat (Pj) Desa Pengkalan Batang Barat Marvin Samudera, menyampaikan keberhasilan ini tidak lepas dari peran serta aktif masyarakat desa Pengkalan Batang Barat dalam berbagai program pembangunan.
"Kami sangat bersyukur atas pencapaian ini. Ini adalah hasil dari kerja sama yang baik antara pemerintah desa dan masyarakat dalam menjalankan program-program pembangunan desa," Ucap Pj Marvin Samudera, Rabu (16/04/2025).
Menurut Marvin Samudera, IDM adalah indeks yang digunakan untuk mengukur kemajuan pembangunan desa mandiri berdasarkan beberapa indikator, seperti kesehatan, pendidikan, dan ekonomi. Dengan menjadi juara 1 tingkat Provinsi Riau Desa Mandiri, Desa Pengkalan Batang Barat menunjukkan bahwa mereka telah berhasil dalam mengelola dan mengembangkan potensi desa mereka," terangnya.
Pj Desa Pengkalan Batang Barat juga menambahkan bahwa keberhasilan ini akan menjadi motivasi bagi desa mereka untuk terus meningkatkan kualitas pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat.
"Kami akan terus berupaya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat desa Pengkalan Batang Barat dan menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam pembangunan desa yang berkelanjutan,"katanya.**
Posting Komentar untuk "Desa Pengkalan Batang Barat Raih Juara I Katagori IMD Tingkat Provinsi Riau "