SUBANG,INDOMETRO.ID – Polres Subang melaksanakan upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) sejumlah pejabat utama dan Kapolsek jajaran, serta pemberian penghargaan kepada personel berprestasi, Rabu (16/4/2025) pagi di Lapangan Apel Tatag Trawang Tungga Polres Subang.
Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Subang, AKBP Ariek Indra Sentanu, S.H., S.I.K., M.H., dan dihadiri oleh para Pejabat Utama, Kapolsek jajaran, serta seluruh personel Polres Subang.
Sebanyak enam jabatan Kapolsek dan satu jabatan Kabag Ren diserahterimakan berdasarkan Surat Telegram Kapolda Jabar Nomor: KEP/411/III/2025 tanggal 30 Maret 2025.
Dalam amanatnya, Kapolres Subang AKBP Ariek Indra Sentanu menyampaikan bahwa mutasi di tubuh Polri adalah hal wajar dalam rangka penyegaran dan pengembangan karier.
Selain itu, penghargaan juga diberikan kepada 18 personel Satreskrim Polres Subang yang berhasil mengungkap kasus pengeroyokan hingga menyebabkan korban meninggal dunia dalam waktu kurang dari 24 jam.
Di akhir amanatnya, Kapolres turut mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H dan menyampaikan apresiasi atas dedikasi seluruh personel dalam pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya 2025 yang berjalan aman dan lancar.
Posting Komentar untuk "Polres Subang Gelar Sertijab, Kapolres Subang Berikan Penghargaan kepada 18 Personel yang Berprestasi"